Curug Bengkawah Pemalang

Curug Bengkawah merupakan sebuah bukti keindahan panorama alam mempesona yang dimiliki oleh kota Pemalang Jawa Tengah. Destinasi ini menyajikan pemandangan sebuah air terjun yang tidak hanya satu saja, melainkan tiga sekaligus.

Wisata hits Pemalang satu ini sangat rekomended untuk anda yang menginginkan liburan anti mainstream di kota yang indah ini. Curug Bengkawah Pemalang bisa anda coba jelajahi bersama keluarga maupun kerabat saat hari libur dan akhir pekan tiba.

Air terjun bersih dan jernih yang Curug Bengkawah Pemalang Jawa Tengah memiliki akan membuat siapa saja betah disini. Udara sejuk serta alam yang masih hijau dan begitu asri akan mampu menghipnotis mata siapa saja yang memandangnya.

Harga Tiket Masuk

harga tiket masuk curug bengkawah
Foto : https://www.instagram.com/dikk17/

Menghabiskan waktu libur dengan jalan-jalan emang seru, mengunjungi berbagai keindahan Indonesia akan menjadi hal yang menyenangkan. Liburan memang menjadi pilihan banyak orang untuk sekedar melepas penat dan me refresh kembali semangat dalam diri.

Mengajak serta sanak keluarga ataupun bersama orang tercinta akan menambah sensasi liburan menjadi semakin istimewa. Apalagi jika itu semua di dukung dengan biaya yang serba ekonomis dan tentu murah meriah.

Sama halnya dengan destinasi wisata eksotis satu ini yang mematok biaya untuk harga tiket masuk yang sangatlah terjangkau. Harga tiket masuk sebesar Rp. 5.000 saja per orang.

Biaya yang sangat murah tersebut membuat para wisatawan tak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk bisa menyaksikan indahnya air terjun.

Anda bisa datang untuk berkunjung kapan saja di setiap harinya, karena wisata ini buka setiap hari dari senin hingga minggu. Dengan jam operasional wisata mulai dari pukul 06.00 – 18.00 wib.

Untuk mendapatkan view yang bagus dan suasana menenangkan. Kami rekomendasikan untuk datang di pagi hari, selain udaranya masih sangat segar, wisata ini juga belum dipadati oleh pengunjung.

Alamat dan Rute Lokasi

Alamat dan Rute Lokasi Curug bengkawah
Foto : https://www.instagram.com/bhanne_cassuma/

Letak dari pada Curug Bengkawah termasuk mudah untuk di temukan, dengan akses jalan yang cukup bagus. Selain itu juga didukung dengan petunjuk jalan atau plang penunjuk arah yang terpasang di berbagai sudut.

Lokasinya ber alamat lengkap di Jl. Sikasur – Simpur, Karangmulyo, Sikasur, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah.

Jika anda begerak dari pusat kota Pemalang, maka jarak yang harus di lalui kurang lebih sekitar 35 km. Dengan estimasi waktu tempuh perjalanan sekitar 90 menit atau 1,5 jam.

Akses jalan untuk menuju ke lokasi wisata tergolong mudah untuk di lalui oleh berbagai jenis kendaraan. Mulai dari sepeda motor hingga kendaraan roda 4 seperti mobil sampai bis wisata sekalipun.

Setelah melalui jalan beraspal, tanda anda akan sampai adalah dengan menemui jalan yang sudah di beton. Ketika sudah tiba, membeli tiket di loket kemudian parkir kendaraan anda dan mulai berjalan kaki untuk menuju spot air terjun.

Tak usah khawatir jika anda mungkin merasa kesulitan untuk menemukan letak destinasinya. Silahkan akses maps dibawah ini untuk mempermudah perjalanan anda menuju lokasi Curug Bengkawah.

Datang juga ke –> Pantai Widuri menjadi destinasi populer dan wajib dikunjungi saat berada di kota Pemalang.

Fasilitas

Fasilitas Curug bengkawah
Foto : https://www.instagram.com/curugbengkawah/

Daya tarik wisata alam mempesona di Pemalang ini sudah dilengkapi dengan beragam fasilitas yang akan menunjuang aktivitas wisata anda disini.

Fasilitas yang ada antara lain :

  • Tempat parkir kendaraan wisatawan yang memadai.
  • Kamar mandi / toilet umum.
  • Warung penjaja aneka ragam kuliner dan jajanan.
  • Rafting.
  • Spot menarik

Meski fasilitas yang ada terbilang masih sangat minim, namun tidak akan mengurangi sensasi keseruan wisata anda selama berada disini.

Kunjungi juga –> Jambe Kembar merupakan destinasi wisata hits dengan beragam area permainan keluarga.

Spot Wisata

spot wisata curug bengkawah
Foto : https://www.instagram.com/pujii_27/

Ketinggian air terjun yang dimiliki oleh Curug Bengkawah kurang lebih mencapai hingga 20 meter. Dengan mengalir begitu derasnya menuju kolam yang ada di bawahnya dengan kedalaman mencapai 3 meter.

Yang membuat para pengunjung curug ini dilarang untuk bermain air di area kolam. Mengingat kedalaman dan deras air yang dimiliki air terjun ini cukup bisa menimbulkan resiko.

Namun meski begitu, wisatawan masih diperbolehkan bermain air di bibir kolam. Mencuci muka hingga membasahi kaki akan menjadi aktivitas menarik guna merasakan sensasi segarnya air terjun Curug Bengkawah yang bersih.

Selain itu untuk anda yang menyukai kegiatan adrenalin, rafting bisa menjadi pilihan aktivitas menarik disini.

Jangan sampai anda melewatkan aktivitas fotografi, berlatar belakang air terjun yang indah akan membuat foto anda menjadi semakin apik.

Review sebelumnya –> Curug Sibedil yang menyuguhkan pemandangan memanjakan mata.

Tips Berkunjung

tips berkunjung curug bengkawah
Foto : https://www.instagram.com/curugbengkawahrafting/
  • Perkirakan waktu kunjungan anda sebaik mungkin.
  • Bawa baju ganti bila anda hendak rafting.
  • Selalu berhati-hati dan juga waspada saat berada di alam.
  • Menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.
  • Hindari perbuatan / aktivitas yang bisa merugikan anda dan orang disekitar.

Demikian informasi singkat mengenai Curug Bengkawah yang memiliki pesona keindahan alam memukau dan tiada tara.

Ayo tunggu apalagi segera atur waktu anda untuk berkunjung ke Curug Bengkawah di kota Pemalang yang eksotis.