Pemandian Air Panas Cipari Cilacap

Pemandian Air Panas Cipari merupakan salah satu wisata rekomended yang berada di bagian Cilacap Barat. Di Cilacap Barat sendiri ada banyak sekali wisata unggulan yang bisa anda kunjungi pada saat akhir pekan maupun musim liburan.

Seperti wisata Cilacap perbukitan, hutan pinus, air terjun hingga pemandian air panas, beda halnya dengan bagian Cilacap Timur. Yang dimana bagian Cilacap Timur di dominasi oleh destinasi berbasis wisata pantai cantik dan juga mempesona.

Wisata Pemandian Air Panas Cipari Cilacap dipercaya memiliki banyak manfaat bagi siapapun yang berendam disini. Kandungan belerang dan beberapa zat lain pada airnya mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit, asam urat hingga pegal-pegal.

Harga Tiket Masuk

harga tiket masuk Pemandian Air Panas Cipari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/104048629791828665319

Berendam air hangat bisa menjadi alternatif untuk kegiatan liburan yang berbeda dari biasanya. Kehangatan yang timbul dari airnya ini terbukti memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita.

Apalagi bagi anda yang sedang merasa lelah, penat dan juga stres, berendam mampu membuat diri menjadi lebih rileks. Sempatkan sejenak untuk menikmati hangatnya Pemandian Air Panas Cipari bersama keluarga dan orang tercinta disekitar anda.

Tak perlu khawatir mengenai biaya, wisata di Cilacap satu ini sangatlah ekonomis bagi semua kalangan wisatawan. Harga tiket masuk Pemandian Air Panas Cipari hanya sebesar Rp5.000 saja per orangnya, terjangkau sekali bukan?

Dengan biaya yang murah meriah ini tentu sudah dapat dipastikan setiap pengunjung bisa berendan dan menyelam sampai puas. Nikmati khasiat air panas yang muncul secara alami untuk menumbuhkan kembali semangat dalam diri.

Anda dapat berlibur dengan berendam air panas di Pemandian Cipari sesuai dengan jam operasional wisata yang berlaku. Pemandian Air Panas Cipari buka setiap hari dari jumat hingga kamis, pada pukul 05.30 – 17.30 WIB.

Alamat dan Rute Lokasi

alamat dan rute lokasi pemandian air panas cipari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/106990957362164177112

Lokasi Pemandian Air Panas Cipari berada di Kabupaten Cilacap bagian barat dan letaknya cukup strategis untuk berwisata. Sekitar area pemandian dikelilingi oleh aneka ragam tumbuhan dan pepohonan yang rimbun, sehingga jangan heran jika udara disini sangatlah sejuk.

Letak Pemandian Air Panas Cipari ber alamat di Dusun Pagergunung, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah. Cilacap sendiri merupakan Kabupaten dengan wilayah terluas di Jawa Tengah, dari pusat kota pun menuju pemandian ini jaraknya cukup jauh.

Jika di kira-kira jarak dari alun-alun kota Cilacap mencapai 62 km dengan menempuh perjalanan selama 95 menit berkendara. Meski begitu, akses jalan yang harus di lalui pun sudah terbilang baik untuk semua jenis kendaraan yang melintas.

Apabila anda tidak mengetahui jalan, bisa dengan bertanya pada penduduk setempat yang sangat ramah-ramah. Akan lebih mudah ketika anda menggunakan maps berikut dengan petunjuk navigasi dibawah ini dalam perjalanan ke Air Panas Cipari.

Datang juga ke –> Pantai Sodong

Fasilitas

fasilitas pemandian air panas cipari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/117795683968618090314

Wisata pemandian air panas telah hadir sejak tahun 1948, namun hingga saat ini masih terus eksis dan semakin banyak peminatnya. Pengelola setempat terus berupaya meningkatan berbagai lini dalam wisata Cipari satu ini, termasuk dengan fasilitas penunjangnya.

Fasilitas Pemandian Air Panas Cipari di Cilacap Barat antara lain :

  • Area parkir memadai
  • Sumber informasi wisata
  • Kamar bilas
  • Loker
  • Toilet
  • Ruang ganti
  • Mushola
  • Taman bermain anak-anak
  • Persewaan pelampung
  • Naik kuda
  • Warung wisata sederhana
  • Sewa motor trail
  • Kolam untuk anak-anak dan dewasa
  • Gazebo / tempat duduk
  • Spot foto menarik

Kunjungi juga –> Teluk Penyu

Spot Wisata

spot wisata pemandian air panas cipari
Foto : https://www.instagram.com/jamespardi/

Nikmati berbagai keseruan yang Pemandian Air Panas Cipari tawarkan untuk menambah kesan anda pada saat liburan. Dapatkan pengalaman tak terlupakan melalui berendam dan menikmati banyak manfaat dari air panas yang ada disini.

Liburan impian begitu mudah didapat ketika berkunjung ke Pemandian Air Panas Cipari. Momen berendam menyenangkan wajib tuk anda rangkum ke dalam sebuah foto ataupun video yang menarik.

Tiap sudut pemandian di Cilacap Barat ini kaya akan spot-spot apik tuk anda jadikan background ketika berswafoto. Hasilkan foto instagenic dengan latar belakang spot terbaik di Pemandian Air Panas Cipari pada saat momen rekreasi yang berkesan.

Review sebelumnya –> Pantai Widarapayung

Tips Berkunjung

tips berkunjung pemandian air panas cipari
Foto : https://maps.google.com/maps/contrib/113293458767081185305
  • Perhatikan cuaca di sekitar sebelum anda pergi untuk liburan dan jalan-jalan.
  • Pagi hari menjadi waktu yang kami rekomendasikan untuk sensasi berendam lebih alami.
  • Gunakan pakaian untuk berendam yang nyaman dan mudah bergerak.
  • Sangat tidak disarankan mengenakan pakaian berbahan jeans untuk berendam.
  • Jika tidak kuat dengan aroma belerang sebaiknya kenakan masker atau pelindung lain.
  • Bersama-sama ikut menjaga kebersihan dan keberlangsungan destinasi wisata.
  • Dilarang keras mengotori kolam pemandian dan area wisata dengan membuang sampah tidak pada tempatnya.

Demikian ulasan seputar wisata di Cilacap Barat yakni Pemandian Air Panas Cipari yang rekomended tuk anda coba. Banyak khasiat yang akan anda dapatkan sesaat setelah selesai berendam air hangat di pemandian Cipari ini.