Air Terjun Jumog

Air Terjun Jumog merupakan sebuah destinasi curug yang menyuguhkan keindahan alam mempesona dan memanjakan mata. Wisata ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan yang sedang berkunjung ke Karanganyar, Jawa Tengah. Air Terjun Jumog Karanganyar telah dibuka untuk umum sejak tahun 2004.

Wisata hits Karanganyar satu ini sangat rekomended untuk anda kunjungi bersama keluarga maupun sahabat saat akhir pekan dan hari libur. Curug Jumog memiliki alam yang masih sangat terjaga, pepohonan tumbuh dengan hijau dan begitu rindang. Tak heran jika di Air Terjun Jumog Jawa Tengah memiliki udara yang sangat sejuk dan menenangkan.

Lokasi yang pas jika anda ingin mencari ketenangan guna mendinginkan pikiran dari kesibukan sehari-hari. Menatap percikan air terjun yang mengalir deras dan mendengar kicauan burung akan menambah suasana khas curug yang mendamaikan jiwa.

Harga Tiket Masuk

Harga Tiket Masuk Air Terjun Jumog
Foto : https://www.instagram.com/muhanwar46/

Destinasi wisata Indonesia khususnya di Jawa Tengah memang dikenal dengan biaya yang ramah dikantong para wisatawan. Sehingga para pengunjung tak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk menikmati berbagai wisata yang ingin dijelajahi.

Begitu juga dengan wisata yang sedang kita bahas ini, Air Terjun Curug Jumog juga terkenal dengan biaya tiket masuk ekonomis.

Para pelancong yang berkunjung ke Curug hits Karangnyar ini hanya dikenakan biaya harga tiket masuk sebesar :

  • Wisatawan Lokal = Rp. 15.000. Berlaku setiap hari baik weekend maupun wekday.
  • Wisatawan Mancanegara = Rp. 25.000. Ini juga sama berlaku setiap hari.

Harga tiket masuk diatas belum termasuk dengan biaya retribusi parkir kendaraan pengunjung.

(nominal untuk harga tiket diatas dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti ketetapan dari pengelola wisata setempat)

Jika anda berencana untuk mengunjungi Air Terjun eksotis ini maka cari tau lebih dulu jam operasional yang ditetapkan. Agar anda bisa menikmati panorama Curug Jumog dengan sangat maksimal.

Buka setiap hari dari Senin hingga Minggu, dengan jam operasional 08.00 – 17.00 wib.

Untuk anda yang bertujuan ingin mencari ketenangan, maka datanglah disaat weekday (senin-jumat) agar menghindari keramaian.

Alamat dan Rute Lokasi

Alamat dan Rute Lokasi Kebun Teh Kemuning
Foto : https://www.instagram.com/air_terjun_jumog/

Destinasi wisata satu ini tergolong mudah untuk ditemukan, dengan akses jalan baik didukung dengan plang penunjuk arah yang terpasang.

Ber alamat lengkap di Jl. Berjo, Gandu, Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Provinsi Jawa Tengah.

Dari pusat Kabupaten Karanganyar jarak yang harus ditempuh sekitar 22 km dengan waktu tempuh kurang lebih 45 menit perjalanan. Jalur yang mudah dilalui dengan berbagai jenis kendaraan, sepeda motor, mobil, hingga bis sekalipun.

Jangan khawatir jika mungkin anda merasa kesulitan untuk menemukan destinasi curug eksotis ini.

Silahkan akses maps dengan rute terbaik di bawah ini untuk mempermudah perjalanan anda.

Datang juga ke –> Cemoro Kandang dengan sajian destinasi rama untuk semua usia.

Fasilitas

Fasilitas Air Terjun Jumog
Foto : https://www.instagram.com/aan_alkatiri21/

Berbagi fasilitas tersedia di wisata ini, tentu bertujuan untuk menunjang para wisatawan agar betah berlama-lama.

Fasilitas yang disediakan destinasi epic ini diantaranya :

  • Area parkir yang luas
  • Toilet / Kamar Mandi
  • Gazebo
  • Kolam renang anak
  • Warung penyedia kuliner
  • Penjaja jajanan dan aneka oleh-oleh
  • Spot foto menarik

Nikmati beragam fasilitas yang tersedia agar aktifitas wisata anda menjadi semakin berwarna dan tentunya mengasyikkan.

Jangan lupa untuk selalu bersama-sama menjaga kelestarian alam dengan tidak membuang sampah sembarangan agar ke asrian alam terus terjaga.

Kunjungi juga –> Candi Cetho yang asyik untuk foto-foto.

Spot Wisata

Spot Wisata Air Terjun Jumog
Foto : https://www.instagram.com/fyrouzabadi/

Berbicara mengenai suatu daya tarik wisata tentu yang akan orang cari tau terlebih dahulu adalah tentang spot yang ada.

Dari wisata alam hingga buatan pasti pengunjung akan berbondong-bondong untuk menuju spot sebuah destinasi wisata.

Beragam spot menarik bisa anda temukan disini, jembatan yang berada tepat di depan air terjun menjadi idola wisatawan yang berkunjung.

Selain jembatan, air terjun yang Curug Jumog miliki juga selalu menghipnotis mata siapa saja yang memandanganya. Air yang segar, hawa sejuk dan pemandangan indah dengan keasrian alamnya yang menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi pengunjung.

Berburu kuliner juga jangan sampai dilewatkan, mencicipi jajanan dan makanan khas setempat harus dicoba rasanya.

Sate kelinci misalnya, daging ditusuk lalu dibakar ini menjadi primadona kuliner para pengunjung yang datang dari luar kota.

Mengabadikan momen jangan sampai dilewatkan dengan memanfaatkan beragam spot menarik yang ada.

Berswafoto wajib dilakukan dengan latar belakang instagenic yang Air Terjun Jumog miliki.

Review sebelumnya –> Bukit Sekipan destinasi satu ini cocok untuk anda berlibur ria bersama kelurga dan orang tercinta.

Tips Berkunjung

Tips Berkunjung Air Terjun Jumog
Foto : https://www.instagram.com/metamuposer_/
  • Berkunjunglah dengan memperkirakan waktu dan cuaca dengan baik. Hindari datang saat turun hujan
  • Jangan datang sendiri, ajak kerabat, sahabat dan juga orang terdekat untuk bersama-sama menikmati panorama khas air terjun.
  • Gunakan ootd terbaik untuk mendukung aktivitas wisata anda.
  • Bila perlu membawa P3K untuk jaga-jaga siapa tahu ada yang membutuhkan.
  • Selalu berhati-hati dan juga waspada di manapun anda berada.

Semoga ulasan singkat yang kita berikan bisa bermanfaat untuk anda yang sedang mencari destinasi wisata anti mainstream.

Selamat berwisata semua !