Rawa Pening merupakan sebuah danau alam yang juga menjadi salah satu tujuan wisata populer di Kecamatan Ambarawa Kabupaten Semarang. Wisata Danau dengan luas mencapai 2.670 hektare siap memanjakan anda dengan banyaknya pemandangan menawan yang sayang bila dilewatkan.
Selain itu ada berbagai keseruan yang bisa anda jumpai saat rekreasi bersama orang tercinta di Rawa Pening Semarang. Seperti objek wisata Bukit Cinta, berkuliner di Rumah Makan Apung, Pondok Terapung, Rumah Joglo, Wisata Keluarga dan masih banyak lainnya.
Mengisi waktu libur dengan explore wisata Rawa Pening dijamin akan sangat menyenangkan dan pastinya menjadi pengalaman yang berkesan. Destinasi wisata Salatiga ini jangan sampai anda lewatkan berbabagi suguhan menariknya untuk memanjakan momen liburan anda.
Daftar Isi
Harga Tiket Masuk
Hamparan luasnya air rawa tentu menjadi hidangan utama yang akan menghipnotis banyak pasang mata karena keindahannya. Ditambah dengan sejuknya udara disekitar memberikan suasana alami yang bikin anda tenang sekaligus nyaman.
Sebelum berkunjung ke Rawa Pening Ambarawa Semarang maka persiapkan segala sesuatunya dengan baik ya, termasuk keuangan. Untuk harga tiket masuk Rawa Pening sendiri sangatlah murah meriah, yakni hanya Rp5.000an saja.
Sedangkan untuk wahana bermain & aktivitas seru yang tersedia bisa anda pilih sesuai dengan keinginan dan ketersediaan dana. Seperti tarif sewa perahu untuk berkeliling danau yaitu Rp30.000 dan bisa digunakan selama 30 menit.
Sedangkan untuk tarif bermain lainnya, seperti ATV, Jet Ski, Perahu karet, Perahu Kayu dll, biaya sekitar Rp30.000 – Rp100.000. Adapun untuk jam operasional wisata Rawa Pening yaitu pukul 08.00 – 21.00 WIB dan buka setiap hari.
Alamat dan Rute Lokasi
Lokasi Rawa Pening terletak di cekungan terendah dari lereng Gunung Telomoyo, Merbabu, dan juga Gunung Ungaran. Jadi tak heran jika ketiga Gunung inilah menjadi pemandangan menakjubkan yang mengelilingi dan bertengger di tepi danau Rawa Pening.
Alamat Rawa Pening berada di Kabupaten Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Terbentang di empat Kecamatan sekaligus, yakni Ambarawa, Bawen, Tuntang, dan juga Banyubiru.
Anda bisa menggunakan maps dibawah ini agar perjalanan rekreasi ke Rawa Pening di Semarang semakin mudah dan bebas hambatan.
Fasilitas
Telah di lengkapi oleh berbagai sarana prasarana yang sangat memadai guna mendukung setiap kegiatan dan aktivitas para pengunjung. Dan berikut fasilitas Rawa Pening yang bisa anda jumpai, meliputi :
- Area parkir kendaraan luas
- Layanan informasi wisata
- Toilet umum / MCK
- Mushola
- Fasilitas air bersih
- Rumah makan apung
- Pondok terapung & rumah joglo
- Wisata Keluarga
- Objek wisata bukit cinta
- Museum ikan
- Area pemancingan
- Penginapan
- Wisata perahu
- Spot foto instagramable
Rumah makan apung Rawa Pening siap memanjakan lidah anda dengan aneka olahan kuliner lezat yang menggiurkan. Seperti diantaranya Ikan Nila, Gurame, Lele, serta hidangan khas Indonesia lainnya yang beragam.
Bagi anda yang hendak mengadakan acara-acara besar seperti Pernikahan, ulang tahun, atau rapat bisa menggunakan rumah joglo ini. Beberapa pondok-pondok terapung berbentuk seperti aula dengan kapasitas 25 hingga 100 orang bisa untuk mengadakan acara.
Banyak wahana bermain dan aktivitas menyenangkan yang tersedia di wisata keluarga Rawa Pening Semarang. Antara lain adalah ATV, Jet Ski, Perahu karet, Perahu Kayu, Perahu Motor, Bebek Air, Becak Air, dan lain-lain.
Salah satu yang paling ikonik dari wisata Danau Semarang ini adalah Bukit Cinta Rawa Pening. Bukit Cinta Rawa Pening menyuguhkan wisata alam beserta spot foto kekinian di pinggir danau berlatar Gunung Telomoyo, Ungaran dan Merbabu.
Spot Wisata
Berfoto ria tentu menjadi wajib dilakukan saat anda berwisata bahagia di Rawa Pening Ambarawa. Memanfaatkan hamparan luas air danau sebagai latar belakangnya ketika selfie, groufie dan juga merekam video selama rekreasi.
Hasilkan foto instagenic pada spot terbaik di Rawa Pening yang kekinian dan memiliki desain anti mainstream. Abadikan momen sebanyak-banyaknya agar setiap hal-hal seru di Rawa Pening terus terkenang dan akan sulit terlupa.
Jangan lupa membawa kamera ya, atau paling tidak smartphone kesayangan untuk digunakan merekam setiap momen-momen indah.
Tips Berkunjung
- Berwisata ke Rawa Pening sebaiknya dilakukan pada saat hari cerah dan cuaca yang mendukung.
- Tidak dianjurkan berlibur kesini ketika cuaca buruk, seperti awan mendung atau sedang turun hujan.
- Ada baiknya sedia topi, payung atau penutup kepala lainnya ketika anda berkunjung pada siang hari.
- Utamakan selalu keselamatan selama liburan agar berjalan lancar dan sesuai harapan tanpa adanya halangan.
- Bersama-sama menjaga area rawa agar tetap bersih dan bebas dari sampah.
Demikian tadi ulasan singkat mengenai wisata alam Rawa Pening di Semarang Jawa Tengah yang rekomended untuk anda berlibur bersama keluarga. Semoga beberapa informasi yang telah anda simak ini memberikan manfaat sekaligus referensi sebelum berwisata.