Tempat Makan di Anyer – Kawasan pantai yang menjadi kunjungan wajib bagi wisatawan baik nusantara maupun mancanegara ini memang memiliki keberagaman soal cita rasa makanan nan lezat. Apalagi, menu kuliner banten memang beragam dan rasanya nikmat-nikmat. Mampu mengalahkan sajian masakan barat yang memang berat. Apalagi, kawasan ini memang terkenal dengan menu makanan berupa seafood dengan
Selain itu, berada di kawasan pantai membuat tempat makan di sini memiliki pesona esoktis dengan aroma yang sesuai dengan lidah. Bahkan, ada beberapa kawasan romantis yang tidak boleh untuk dilewatkan bila berkunjung disini.
Daftar Isi
Daftar Tempat Makan di Anyer
Penasaran bukan dengan segala jenis tempat makan disini. Walau saat ini hanya berbentuk cerita dan gambar foto saja,
1. Muaro
Kawasan ini menjadi pilihan wisatawan yang datang ke anyer. Lantaran jaraknya yang tidak terlalu jauh dari mercusuar. Berbagai macam menu makanan seafood hadir disini. Tempat makan seafood di anyer ini selalu penuh pada saat jam makan siang dan makan malam terutama pada hari sabtu dan minggu.
Alasan mengapa wisatawan lebih memilih tempat ini adalah cita rasanya yang aduhai sekali. Dari segi harga tidak terlalu mahal. Hanya dikisaran 170 ribuan per kilo gram untuk menu udang, ikan, ranjungan, cumi, kepiting.
Selain menyediakan menu seafood tempat ini juga menyediakan menu lain seperti ayam, ayam kampung, ayam teriyaki, bebek peking, pecak bandeng, sate bandeng, tahu dan tempe, pepes ikan, serta mie ayam bakso, dan aneka soto yang menyegarkan.
Untuk minuman pun juga beragam, ada kelapa muda, teh, jeruk, kopi dan aneka jus. Untuk kelapa sendiri. Anda bisa memilihnya, baik di dalam gelas atau langsung bersama buahnya. Dengan harga yang berbeda pula.
Paling nikmat mengunjungi tempat ini pada siang hari. Dengan hadirnya beberapa saung-saung. Kemudian, minuma es kalapa muda pasti sangat menyegarkan. Enaknya makan disini adalah kita bisa memilih sendiri ikan yang akan kita santap. Nah, setelah itu kepalanya bisa diminta dibuatkan aneka sop pilihan yang nikmat dan tanpa dipungut biaya apa pun.
Lokasinya berada di samping sebuah jembatan yang menghubungkan muara. Maka tak heran bila warung ini memiliki nama muara.
Kunjungi juga 10 destinasi Wisata Pantai di Banten yang sangat indah dan menarik.
2. Ikan Bakar Abah Juned
Kawasan ini terletak di Jalan Raya Anyer – Sirih, Pegadungan, Anyer Banten. Jam operasional Ikan Bakar Abah Juned akan buka pada jam 8 pagi dan akan tutu pada pukul 10 malam setiap hari tanpa ada kata tutup. Tempat makan enak di anyer ini mempunyai ciri khas makanan seafood dan bisa di bakar hingga kering. Sehingga, bumbu benar-benar meresap hingga ke dalam tulang.
Ada udang bakar madu, ikan, dan cumi yang bisa dipilih sebagai santapan makan. Untuk sayurannya pun cukup lengkap hadr dengan sayur lodeh, oncom, leunca, asem-asem hingga sambal goreng kentang. Harganya pun tidak membuat kantong jebol mulai dari 30 ribuan anda sudah bisa menikmati sajian kuliner yang nikmat ini.
3. Taktakan
Inilah dia tempat yang hadir dengan menu andalannya berupa sop ikan. Menikmati satu mangkuk sop disini adalah sebuah kewajiban. Lantaran memiliki cita rasa yang tidak kalah dengan tempat makan murah di anyer lainnya. Satu mangkuk sop berisi tomat hijau kecil, cabe rawit, daun kemangi dan berbagai macam rempah-rempah.
Nah, daging yang digunakan adalah ikan bandeng. Aroma dari sop ini sudah sangat terciup saat makanan ini melayang kesana-kemari menuju ke meja-meja pengunjung. Rasanya sangat segar hingga paling cocok di makan saat udara dingin menyerang kawasan ini. untuk harga dari makanan ini sendiri di bnderol 85 ribu rupiah.
Harga yang tidak mahal lantaran satu porsinya bisa untuk 3 hingga 4 orang. Selain itu, tempat makan ini juga menyediakan menu lain yang wajib untuk di coba. Seperti, Nasi bakar sumsum, sate bandeng, Kawasan ini mempunyai 5 tempat yang bisa dipilih sendiri. Dan uniknya lagi, kelimanya selalu dipenuhi oleh para pengunjung.
Datang juga ke 10 Tempat Wisata Pantai di Anyer yang mempunyai banyak spot foto indah.
4. Pondok Lesehan BM
Tempat makan recomended di anyer satu ini terkenal dengan menu makanan ikan bkar rica-ricanya yang menggugah selera. Ada pula cumi asam manis dan udang asam manis yang begitu lezat. Mengapa bisa dibilang nikmat? lantaran saus asam manisnya sangat pas dan tepat bumbunya.
Rasa asam dari buah nanas, berpadu dengan manisnya bumbu special pondok lesehan. Sehingga cumi ini terasa sangat sempurna. Ada udang/cumi goreng tepung yang juga bisa dinikmati. Rasanya tepungnya benar-benar terasa menyatu. Inilah tempat paling tepat untuk makan dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Mereka benar-benar detail soal rasa. Untuk sayurannya ada cah kangkung yang paling banyak di beli.
Kangkungnya empuk dan bumbunya mampu merasuk hingga ke dalam. Bahkan kuahnya pun sangat nikmat. lidah seakan dibuat tak bisa berhenti untuk terus-menerus menguyah dan bergoyang. Selain bumbu rica. Wisatawan juga bisa menikmati bumbu kecap yang cukup manis. Sangat cocok untuk anak-anak.
Nah, untuk ikan sendiri ada beberapa pilihan seperti baronang, kakap merah, mujaer, kerapu, dan kuwe. Serta kakap hitam yang rasanya bikin rindu. Harganya cukup murah mulai dari 12 ribu rupiah dengan aneka minuman yang menyegarkan pula. Ada juga menu makanan sop kepala ikan mulai dari 20 hingga 35 ribu rupiah.
5. Restoran Kembang sari
Rindu akan suasana Bali? Wisatawan bisa menikmati restoran kembang sari yang memiliki suasana dan nuansa yang tidak akan pernah bisa dirasakan di kawasan lain. Tempat makan lezat di anyer untuk keluarga ini ada banyak saung-saung yang berdiri dan bisa digunakan sebagai salah satu spot yang sangat menarik untuk bersantai dan bercengkrama.
Keindahan dari tempat ini pun hadir juga dengan pepohonan-pepohonan yang menjulang tinggi. Menghadirkan suasana teduh nan tenang. Menu andalan dari tempat ini adalah ikan bakar. Nah, dari segi rasa tidak usah diragukan lagi. sudah pasti juara dan menghadirkan kerinduan untuk datang ke tempat ini. Dari segi harga tempat ini pun sangat murah mulai dari 30 ribuan saja. Jadi, bagaimana mau berkunjung ke tempat ini?
6. RM Flamboyan Anyer
Satu lagi tempat makan sup kepala ikan yang sangat nikmat. Tempat makan pinggir pantai di anyer ini terletak di Jl. Raya Anyer KM 130, Banten. Rasa sup ini pun sangat nikmat dan tidak ada tandingannya. Ada juga beberapa macam menu makanan bisa dipilih disini, seperti ayam goreng, ikan goreng,
Selain itu ada juga tempe goreng, tahu goreng, peyek udang, dan juga bakwan. Selain itu, wisatawan juga bisa menikmati sayur-sayuran yang menyegarkan seperti asem, lodeh, harga sup kepala ikan disini memang sangat murah hanya 50 ribu saja wisatawan sudah mendapatkan porsi jumbo.
Alamat tempat ini berada di Jl.Raya Anyer KM.130, Cinangka. Jam operasional kawasan ini akan buka pada pukul 9 pagi dan akan kembali tutup pada pukul 9 malam. Bagi wisatawan yang ingin menghubungi tempat ini untuk reservasi bisa menghubunginya di nomor 08179852809.
7. Bale-Bale Restaurant
Tempat makan selanjutnya di wilayah anyer adalah Bale-Bale restaurant. Tepatnya berada di daerah Pantai tnajung lesung. Berada di pinggir pantai langsung, menjadikan kawasan ini wajib dikunjungi. Ada tempat outdoor dan indoor yang bisa dipilih.
Tidak hanya untuk keluarga saja. wisatawan juga bisa menikmati kawasan ini untuk berbagai macam acara. Tempatnya yang luas dengan view menarik membuat kawasan ini tidak pernah sepi oleh para pengunjung. Dari segi menu makanan pun sangat nikmat dan lezat. Ada berbagai macam-macam menu paket yang bisa dipilih. Harganya pun juga bisa disesuaikan dengan budget wisatawan.
Kawasan ini akan buka pada pukul 6 pagi dan tutup pada pukul 11 malam. Nah, khusus hari senin tempat ini akan tutup. Alamat lokasi tempat ini ada di Tanjungjaya, Panimbang, Kabupaten pandeglang, Banten. Kisaran harga makanan disini cukup murah mulai dari 30 ribuan saja untuk makanan dan minumannya.
8. Kampung Nelayan Cottage And Resto
Satu lagi tempat yang tidak boleh untuk dilewatkan bila berada di Anyer, tepatnya berada di tanjung lesung. Kampung Nelayan Cottage And Resto. Disini, wisatawan bisa melihat bagaimana keindahan pantai ini. kapal-kapal nelayan pun akan terlihat mondar-mandir kesana-kemari dengan pesona yang tiada tara.
Disini, wisatawan bisa menikmati berbagai macam sajian makanan seafood yang sangat nikmat. ada ikan, cumi, udang yang bisa dipilih dengan berbagai macam pilihan masakan. Mulai dari bakar, asam manis, dan kecap yang super nikmat. ada juga berbagai macam sayuran seperti kangkung, tauge dan masih banyak lagi.
Disini, wisatawan bisa menikmati suasana romantis dengan keluarga tau juga pasangan. Saat matahari terbenam langitnya sungguh menawan dan mengagumkan. Kalau malam, kawasan ini pun juga tidak kalah romantisnya. Dengan irama deburan ombak serta lampu-lampu yang menambah pesonannya menjadi berbeda dengan yang lainnya. Selain sebagai kawasan resto, tempat ini juga mempunyai fasilitas penginapan yang pastinya nyaman untuk beristirahat.
9. Padma Café and Resto
Mau santai bersama dengan keluarga dengan duduk di pantai? Tenang, disinilah salah satu tempat yang bisa dipiliha oleh wisatawan. tempatnya cukup luas. Dan banyak sekali tempat duduk. Jadi, wisatawan tidak perlu antri atau menunggu daftar tunggu untuk menikmati berbagai macam sajian makanan disini.
Cobalah menu kuliner bandeng dengan duri yang sangat lunak. Jadi, makan ikan satu ini hati tenang dan tidak galau bila terkena duri. Ada juga French freis serta sosis nikmat untuk anak-anak. Ada juga menu ayam bakar yang bumbunya sangat nikmat. merasuk hingga ke tulang-tulang.
Dari segi minuman, juga tak kalah variatifnya. Ada wedang bandrek yang sangat nikmat dan mampu menghangatkan tubuh. Selain itu, wisatawan juga bisa menikmati secangir kopi yang beraroma.
Alamat kawasan ini ada di jalan Raya Karang Bolong KM. 140, Serang, Banten. Jangan lupa untuk membawa kamera karena tidak hanya viewnya saja yang cantik melainkan, interiornya tempat ini sangat menawan hati. Jadi sayang untuk dilewatkan. Biasanya tempat ini mengadakan beberapa promo diskon yang menyenangkan.
Peta Tempat Makan Banten
Ulasan Sebelumnya:
Bagaimana dengan berbagai macam tempat makan di Anyer? Beragam dan sangat nikmat bukan dilihat dari cita rasa dan berbagai macam menu yang dihadirkan. Nah, bagi wisatawan mau pilih makan di mana nih, bila berkunjung ke Anyer?