Goa Pancur menjadi salah satu destinasi anti mainstream yang wajib anda kunjungi saat berada di Pati Jawa Tengah. Destinasi berbasis alam wisata Goa Pancur menyuguhkan pesona keindahan perut bumi lereng gunung kendeng yang bisa anda telusuri.
Saat anda berada di kota Kacang, Pati jangan sampai anda melewatkan tempat apik Gua Pancur Kayen satu ini. Menjadi tujuan wisata hits Pati yang selalu ramai oleh wisatawan saat musim liburan dan juga akhir pekan.
Pesona yang di suguhkan wisata alam di Pati yang eksotis ini tidak akan anda temukan di tempat lain. Di hiasi Stalagtit dan stalagmit berbalut tetesan air menjadi keindahan tersendiri yang sangat-sangat alami dan juga unik.
Daftar Isi
Harga Tiket Masuk
Daya tarik wisata di Pati yang kaya akan pesona alam ini siap memanjakan anda yang menginginkan liburan penuh kesan. Selain itu, untuk anda yang ingin mencari ketenangan di balik keseharian bisa juga singgah sejenak di Goa Pancur Pati ini.
Panorama mengagumkan dengan udara yang cukup sejuk di jamin akan membuat anda rileks dan juga tenang. Apalagi dengan beragam aktivitas wisata menarik di dalamnya yang bisa anda explore keseruan bermainnya.
Tak perlu khawatir soal biaya, tempat wisata di pati ini memiliki harga tiket masuk yang amat sangat terjangkau.
Sampai tulisan ini di muat, Goa Pancur hanya mematok biaya untuk parkir kendaraan saja. Sehingga wisatawan yang datang tak perlu membayar untuk biaya tiket masuk.
Biaya parkir untuk tiket masuk Goa Pancur yakni :
- Rp. 3.000 untuk sepeda motor
- Rp. 6.000 untuk kendaraan roda empat
Dengan biaya yang amat sangat ekonomis ini menjadi salah satu sebab mengapa Goa Pancur selalu di padati pengunjung.
Untuk anda yang berniat ingin mengunjungi Goa Pancur Kayen di Pati ini. Maka hindari datang saat hari mulai gelap atau saat cuaca kurang bersahabat.
Alamat dan Rute Lokasi
Lokasi dari pada wisata alam mempesona di Pati satu ini terbilang mudah untuk di temukan.
Letak Goa Pancur ber alamat di Desa Jimbaran Kecamatan Kayen Kabupaten Pati Provinsi Jawa Tengah.
Berjarak sekitar 23 kilometer dari pusat kota Pati dengan akses jalan yang cukup mudah di lalui berbagai jenis kendaraan wisatawan. Membuat siapapun yang akan datang ke Goa Pancur dijamin tak akan menemui kesulitan yang berarti.
Namun jika mungkin anda mengalami kesulitan untuk menemukan lokasi destinasi menarik satu ini, tak perlu takut. Anda bisa mengakses maps dibawah ini dengan peta navigasi yang akan mengarahkan anda langsung menuju Goa Pancur.
Datang juga ke –>Â Lorodan Semar memiliki air terjun dengan bentuk yang unik dan juga menyegarkan.
Fasilitas
Wisata alam Goa Pancur sudah cukup di lengkapi dengan berbagai fasilitas yang sudah cukup baik.
Fasilitas Goa Pancur di antaranya adalah :
- Area parkir wisatawan memadai
- Pusat / sumber informasi wisata
- Toilet / MCK
- Mushola
- Kursi / Tempat duduk wisatawan
- Wahana bebek kayuh
- Gazebo
- Kios pedagang aneka ragam kuliner
- Spot menarik
Dapatkan sensasi liburan menyenangkan dan pastinya tak akan terlupakan dengan sajian menarik yang Goa Pancur sajikan.
Mengajak serta orang tersayang di sekitar anda dijamin akan menambah keseruan liburan menjadi semakin istimewa.
Kunjungi juga –>Â Gua Wareh yang memiliki beragam mitos serta cerita urban legend wajib untuk telusuri.
Spot Wisata
Goa yang pertama kali di temukan sejak tahun 1932 ini menyimpan banyak sekali mitos dan sejarah yang bisa anda telusuri. Bentuk goa yang ikonik menjadi daya tarik yang unik untuk wisatawan saksikan saat berada disini.
Datang kesini terasa kurang lengkap jika anda tak mencicipi keseruan susur goa yang menantang adrenalin. Berjalan, menunduk serta berenang menjadi aktivitas seru saat susur goa dengan suguhan panorama menakjubkan dan memukau.
Setelah puas bermain air dan mandi di mulut goa jangan sampai anda lupa mengabadikan momen liburan seru. Banyak spot menarik yang bisa anda jadikan backgorund foto instagenic untuk hasil foto yang menarik.
Ambil gambar dengan berswafoto sebanyak-banyaknya untuk nantinya dijadikan kenangan di hari kemudian.
Review sebelumnya –>Â Pulau Seprapat dengan suguhan alam mempesona siap memanjakan anda.
Tips Berkunjung
Ada beberapa tips yang bisa anda jadikan referensi saat ingin mengunjungi wisata alam Goa Pancur Kayen Pati.
- Pastikan waktu anda datang di saat cuaca sedang cerah dan juga bersahabat.
- Usahakan kondisi tubuh dalam keadaan sehat, fit dan bugar saat ingin liburan.
- Gunakan ootd terbaik untuk menghasilkan foto yang sangat menarik.
- Bila perlu membawa perbekalan, P3K, kamera dan lain sebagainya untuk jaga-jaga.
- Selalu hati-hati dan juga waspada saat bermain, berswafoto dan jalan-jalan.
- Bersama-sama menjaga kelestarian alam agar tetap hijau, asri dan juga sejuk.
Demikian tulisan singkat tentang Goa Pancur yang siap membuat liburan anda menjadi sangat berkesan.
Maka dari itu, segera masukan Goa Pancur ke dalam daftar jelajah anda selnjutnya saat musim libur tiba.