Bukik Cinangkiak Solok

Bukik Cinangkiak Solok menjadi tempat wisata yang cocok untuk berlibur sambil bermain dan menyegarkan pikiran. Setelah puas berlibur di pulau Jawa, kali ini Anda pasti ingin mencari suasana liburan ditempat yang berbeda bukan? Salah satunya adalah pulau Sumatra.

Bukik Cinangkiak menjadi sebuah wisata berupa taman hiburan yang ada di pulau Sumatra dan bisa dinikmati oleh berbagai kalangan usia. Wisata ini telah menarik beragam wisatawan mulai dari dalam kota, hingga wisatawan luar kota dan luar pulau.

Bahkan tak jarang, orang-orang dari pulau Jawa rela datang jauh-jauh untuk melepas penat di taman wisata ini. Nah, buat Anda yang ingin mengunjungi Wisata Bukik Cinangkiak Solok, yuk simak beberapa informasi berikut:

Harga Tiket Masuk Bukik Cinangkiak Solok

harga tiket masuk bukik cinangkiak
Foto : https://www.instagram.com/silvianikafitriani05/

Informasi pertama yang ingin Anda ketahui sebelum berkunjung ke tempat wisata adalah harga tiket masuknya, untuk menentukan budget wisata. Buat Anda yang ingin berkunjung ke wisata Bukik Cinangkiak ini tidak perlu khawathir, karena harganya terbilang sangat terjangkau.

Harga Tiket Masuk Bukik Cinangkiak Solok ini hanyalah sekitar Rp15.000 – Rp20.000 saja, informasi mengenai tiket masuk ini bisa berubah sewaktu-waktu. Harga tiket ini tidak termasuk hal lainnya seperti tiket wahana dan juga tiket parkir, jadi Anda perlu membayarnya secara terpisah.

Untuk menikmati wahana seperti waterboom dan wahana bermain lainnya berbeda-beda, biasanya sekitar Rp35.000 per orangnya. Jika Anda datang membawa mobil, maka akan dikenakan tiket parkir sebesar Rp10.000. Dan untuk motor sebesar Rp5.000 saja, bagaimana sangat terjangkau bukan?

Alamat dan Rute Lokasi Bukik Cinangkiak Solok

alamat dan rute lokasi bukik cinangkiak
Foto : https://www.instagram.com/ricigusneti09/

Seperti yang Anda tahu bahwa Lokasi Bukik Cinangkiak ini berada di luar luar pulau Jawa tepatnya di pulau Sumatra. Lalu, di Sumatra bagian mana? Setelah mengetahui harga tiketnya, Anda pasti tertarik untuk mencari alamat lengkap untuk mengunjungi tempat wisata tersebut.

Sesuai dengan namanya, Bukik Cinangkiak ini berada di perbuktikan daerah Singkarak, Kabupaten Solok, provinsi Sumatra Barat. Perbukitan ini berdekatan dengan Danau Singkarak dan jaraknya dari kota hanyalah 35 km saja, dengan waktu tempuh sekitar 25 menit.

Untuk menuju lokasi Bukik Cinangkiak Solok ini ada beberapa petunjuk jalan disediakan atau Anda bisa menggunakan Google maps. Saat dalam perjalanan, Anda akan disuguhi pemandangan alam yang sangat cantik, sehingga bisa dijamin perjalanan Anda tidak akan membosankan.

Daya Tarik Bukik Cinangkiak Solok

daya tarik bukik cinangkiak
Foto : https://www.instagram.com/desnapilanst/

Berwisata ke Bukik Cinangkiak ini bukan hanya untuk menikmati keindahan kota dari atas ketinggian saja. Tetapi ada berbagai daya tarik lain tidak boleh Anda lewatkan. Nah, berikut beberapa data tarik dari Bukik Sinangkiak:

Seluncuran Pelangi

Bukik Cinankiak selalu identik dengan daya tariknya ini, yaitu seluncuran landai yang memiliki warna-wani snang sangat mencolok. Tempat ini selalu menjadi tempat favorit bagi anak muda untuk berfoto dan diunggah di sosial media.

Jembatan Gantung Bukik Cinankiak

Wahana yang ada di taman wisata ini sangatlah beragam, dan yang menjadi daya tarik salah satunya adalah jembatan gantung. Jembatan ini berdiri di atas bantaran sungai yang cukup deras dan cukup menantang adrenalin Anda yang menyukai wisata petualangan.

Rumah Pohon Bukik Cinangkiak

Buat Anda yang suka berfoto dengan angle unik dari ketinggian, maka rumah pohon ini bisa menjadi pilihan yang pas. Sama hal nya dengan wahana lainnya, untuk menaiki rumah pohon harus membayarnya terlebih dahulu, tenang saja karena harganya dijamin murah.

Cafe Puncak Bukik Cinangkiak

Cafe Puncak di Bukik Cinankiak ini menjadi tempat unggulan yang sangat disukai oleh pengunjung, karena tempatnya yang instagenik sekali. Selain itu, Anda bisa menikmati pemandangan Danau Singkarak dari ketinggian sebari menikmati makanan khas yang disajikan.

Fasilitas Bukik Cinangkiak Solok

fasilitas bukik cinangkiak
Foto : https://www.instagram.com/shintamodestz/

Wahana yang ada di Bukik Cinangkiak ini sangatlah beragam, selain wahananya terdapat juga fasilitas penunjang yang terbilang lengkap. Fasilitas ini disediakan oleh pengelola untuk memberikan kenyamanan serta keamanan kepada para pengunjung yang berwisata di Bukik Cinankiak.

Ada wahana bermain, fasilitas penunjang kegiatan outbound, fasilitas penunjang kegiatan waterboom, dan ada pondok kayu (gazebo) sebagai tempat bersantai. Selain fasilitas penunjang wahana, ada juga fasilitas umum seperti area parkir, toilet, dan juga mushola.

Selain fasilitas untuk memberikan kenyamanan dan keamanan, ada juga fasilitas lain untuk menghilangkan rasa lapar Anda. Di Bukik Cinankiak ini terdapat cafe yang menjadi daya tarik dari wisata ini. Dan ada beberapa tempat spot foto unik yang instagramable.

Jam Buka Bukik Cinangkiak Solok

jam buka bukik cinangkiak
Foto : https://www.instagram.com/mona_heryanto/

Sebelum mengunjungi Bukik Cinangkiak, alangkah baiknya Anda mengetahui jam bukanya terlebih dahulu. Apalagi buat Anda yang melakukan perjalanan jauh, pastikan Anda datang tepat waktu sebelum tempat wisata ini tutup.

Jam buka Bukik Cinankiak ini dimulai pukul 09.00 – 17.00 WIB dan buka setiap hari. Untuk menikmati pemandangan alam sekaligus bersantai sebaiknya Anda datang di jam yang tidak terlalu ramai.

Aktivitas yang Bisa Dilakukan

aktivitas yang bisa dilakukan bukik cinangkiak
Foto : https://www.instagram.com/ananda_vinna/

Di Bukik Cinankiak ini, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas yang menyenangkan dan sangat seru. Apalagi beragam wahana yang menarik menjadikan Anda tidak akan bosan berlama-lama di tempat wisata ini. Nah, berikut beberapa aktivitas yang bisa dilakukan:

Berfoto

Bukik Cinangkiak ini menyajikan beragam spot foto yang menarik, sehingga salah satu aktivitas yang bisa dilakukan adalah berfoto.

Selain spot foto buatan, ada juga beragam spot foto alami. Seperti pemandangan alam yang indah dan juga pemandangan kota dari atas jembatan gantung.

Berenang

Bukik Cinangkiak menyajikan waterboom yang tentunya bisa dimanfaatkan untuk aktivitas berenang dan bermain air. Waterboom ini bisa digunakan untuk segala jenis usia, sehingga liburan Anda menjadi lebih menyenangkan.

Bersantai Menikmati Pemandangan

Selain wahana yang menunjang untuk beraktivitas, ada juga wahana yang bisa membuat Anda bersantai sambil menikmati pemandangan. Anda bisa mampir ke cafe, atau rumah pohon untuk menikmati makanan, beristirahat dan bersantai.

Outbound

Wahana yang ada di Bukik Cinangkiak ini sangatlah beragam, Anda juga bisa mencoba beberapa kegiatan outbound yang menyenangkan. Misalnya mencoba paralayang, dan berbagai kegiatan outbound lainnya yang membuat liburan Anda menjadi lebih menyenangkan dan berkesan.

Tips Berkunjung

tips berkunjung Bukik Cinangkiak
Foto : https://www.instagram.com/dudyalibhuana/

Saat hendak berkunjung ke Bukik Cinangkiak sebagai tempat wisata Solok ini, alangkah baiknya mengikuti beberapa tips berkunjung. Pertama, jangan lupa untuk membawa kamera dengan spesifikasi dewa.

Dengan membawa kamera yang memiliki spesifikasi tinggi, maka hasil potret liburan tidak akan mengecewakan. Tips yang kedua adalah datang sebelum adzan zuhur berkumandang, karena tempat wisata akan semakin ramai menjelang siang hari.

Selain itu dengan datang lebih awal, Anda bisa menikmati keindahan Bukik Cinangkiak ini lebih lama dari pagi hingga sore hari. Tips yang ketiga adalah datang bersama dengan keluarga dari pada liburan sendirian. Karena berbagai wahana yang lebih seru dimainkan secara bersamaan.

Itulah beberapa informasi singkat mengai Bukik Cinangkiak Solok yang menjadi tempat wisata unggulan di Sumatra. Tempat ini cocok dijasikan rekomendasi untuk mengisi waktu liburan Anda dan menyegarkan pikiran.