Gunung Beser menjadi salah satu destinasi wisata yang terletak di Wonosobo. Wonosobo tidak hanya terkenal dengan Dieng dan kawahnya saja.
Tetapi ada juga beberapa curug dan pegunungan yang berhasil membuat para wisatawan takjub. Hampir setiap hari destinasi wisata yang satu ini ramai dikunjungi wisatawan.
Daftar Isi
Alamat Dan Rute Lokasi
Tempat ini menyuguhkan pemandangan kota yang begitu indah dan alam dari atas bukit. Destinasi wisata ini juga menjadi tempat terindah untuk menyaksikan matahari terbit maupun matahari terbenam.
Gunung yang dianggap aneh karena namanya Beser yang artinya buang air kecil ini berhasil menyita perhatian banyak wisatawan. Banyak orang yang terkagum-kagum melihat semesta dari bukit ini.
Pemberian nama yaitu berasal dari bukit yang dulunya sering digunakan oleh orang yang melintas untuk buang air kecil (kencing). Dulu desa Lipursari digunakan sebagai jalur penting warga Wadaslintang dan Kaliwiro yang akan menuju Kota Wonosobo.
Ditengah perjalanan, warga biasanya beristirahat di puncak bukit dan berdiri di warung makanan dan minuman. Selain melepas lelah dan lapar, masyarakat yang melintas juga berhenti untuk buang air kecil. Dari hal tersebut gunung tersebut dinamakan Gunung Beser.
Lokasi Gunung Beser tepatnya berada di Desa Lipursari, Kecamatan Leksono, Kabupaten Wonosobo. Anda dapat menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum untuk sampai di lokasi.
Cara mudah untuk sampai di lokasi ketika Anda dari Kota Wonosobo yaitu arahkan kendaraan menuju Kecamatan Leksono. Dari kecamatan Leksono anda arahkan kendaraan menuju ke desa Lipursari. Dari desa tersebut, Anda cukup berjalan kaki beberapa menit saja untuk sampai di lokasi.
Jika Anda masih kebingungan, Anda dapat memanfaatkan aplikasi google map untuk mencari jalur tercepat yang dapat dilalui. Jika Anda belum mempunyai aplikasi tersebut, Anda dapat menginstalnya terlebih dahulu di playstore.
Cara menggunakannya yaitu buka aplikasi google map kemudian ketikan “Gunung Beser” pada kolom pencarian. Setelah itu tentukan titik lokasi awal anda berada. Nah, Anda akan menemukan beberapa jalur yang dapat Anda lewati sesuai keinginan.
- Datang juga ke –> Curug Drimas Wonosobo
Harga Tiket Masuk Gunung Beser
Setiap destinasi wisata tentu akan memiliki tarif yang berbeda-beda mengenai harga tiket yang harus dibayarkan. Bahkan ada juga wisata yang menjual tiket dengan harga yang berbeda-beda tergantung pada harinya seperti weekdays dan weekend.
Seperti halnya dengan tempat wisata ini, Harga Tiket Masuk Gunung Beser yaitu Rp. 0 alias gratis. Harga tiket tersebut tidak tergantung pada kapan Anda mengunjungi tempat tersebut. Anda tidak akan dikenakan biaya masuk sepeserpun dan kapanpun.
- Kunjungi juga –> Bukit Siloreng Wonosobo
Jam Buka
Meskipun tempat ini sudah tidak digunakan sebagai jalur alternatif warga setempat, namun jalanan yang digunakan untuk sampai ke gunung cukup bagus. Sehingga Anda tetap nyaman ketika di perjalanan.
Jam operasional dari Wisata Gunung Beser yaitu 24 nonstop. Sehingga Anda dapat menikmati keindahan alam yang mempesona ini kapanpun. Keindahan begitu terpancar bersamaan ketika matahari terbit maupun matahari terbenam.
Bagi Anda yang datang bersama pasangan, tentu wisata ini menjadi salah satu tempat wisata romantis. Wisatawan enggan untuk meninggalkan destinasi wisata yang satu ini.
- Datang juga ke –> Agrowisata Tanjungsari Wonosobo
Gunung Beser menjadi salah satu potensi alam yang sangat indah di Kabupaten Wonosobo. Potensi berbasis desa ini berhasil menyita banyak perhatian wisatawan lokal maupun luar kota. Bagi Anda yang belum menginjakkan kaki disini, tentu wajib mencobanya dan nikmati keindahan alam semesta ini.