Tempat Makan di Bali memang sangat banyak dan beragam. Di Pulau Dewata ini selain menghadirkan berbagai macam keindahan panorama alam. Wisatawan juga bisa menikmati berbagai macam sajian kuliner lezat nan menggoda. Selain itu, tempat makannya sendiri juga bisa dijadikan sebagai sebuah spot untuk foto dan melepas penat.
Sehingga, mengunjungi kawasan ini seperti sebuah paket lengkap yang tidak boleh ditinggalkan. Apalagi, Cita rasa khas yang menyatu dalam setiap gigitan. Bagi wisatawan muslim jangan ragu dan bingung. Lantaran, ada banyak tempat makanan halal tersedia banyak disini.
Daftar Isi
Daftar Tempat Makan di Bali
Berikut ini, adalah daftar tempat makan yang bisa dijadikan rekomendasi saat wisatawan berada di Bali,
1. Warung Mami
Tempat pertama untuk menikmati Pulau Dewata dengan menu kulinernya adalah Warung Mami. Warung Mami Berdiri di Jalan Uwuta II, No 30 X, Jimbaran, Kuta. Menjadi salah satu diantara tempat makan paling direkomendasikan. Ada berbagai macam menu makanan bisa di pilih dari kerang, seafood,.
Tempat makan di bali untuk keluarga ini memang berpadu dengan berbagai macam bumbu khas. Sehingga, saat makanan ini lewat, aroma serta baunya akan tercium dan mampu menggoda lidah serta perut untuk demo agar makanan segera datang. Lihat gambar di buku menunya saja sudah terbayang bagaimana rasanya.
Harga makanan disini pun relatif murah dengan angka 37.500 sampai 150 ribu. Sobat pelancong sudah bisa menikmati berbagai macam makanan yang disajikan. Selain itu, pelayanan dan tempatnya juga cukup ramah bagi mereka yang ingin meikmati hidangan dengan nuansa bali.
2. Revolver Ekspresso
Saat ini budaya minum kopi bukan hanya sekedar menjadi budaya saja. melainkan sudah menjadi sebuah gaya hidup yang wajib di lakukan. Seperti halnya, kebanyakan wisatawan pasti setuju bila kopi adalah sumber tenaga alami. Nah, disinilah tempat paling nikmat untuk meminumnya.
Selain digunakan untuk menyantap beberapa menu makanan. Tempat nongkrong murah di bali ini di jadikan sebagai kawasan untuk berbicara dengan teman, sahabat, rekan kerja, keluarga atau bahkan kekasih. Begitu nyaman dan enak, membuat siapa pun akan tergoda dan enggan untuk move on.
Uniknya Revolver sudah terlihat dari depan. Dimana, biasanya resto atau coffee shop akan bersinergi dengan kemewahan. Tidak untuk satu ini. ada pintu terbuat dari kayu dan tampak sederhana dengan tulisan revolver. Bukalah, dan rasakan langsung aroma berbeda saat nafas menghiup okesigennya.
Termasuk salah satu kawasan dengan titik spot foto favorit di Bali dengan berbagai macam ornament. Jangan lupa mencicipi cita rasa cappuccino dan berbagai macam varian coffee. Ada berbagai macam biji bisa dinikmati disini baik menggunakan mesin atau dengan manual. Semuanya memiliki rasa yang berkesan di lidah.
Datang juga ke tempat Wisata Pantai di Bali yang mempunyai pemandangan dan spot indah.
3. Bale Udang Mang Engking
Denpasar adalah pusat kota pulau dewata. Dimana, wilayah ini mempunyai berbagai macam keindahan dan pesona tak ternilai harganya. Selain alam, wisatawan bisa menikmati tempat makan nan elok dengan cita rasa sangat nikmat. Tempat makan seafood di bali ini memang sebuah franchise yang cukup menarik perhatian.
Di sini, wisatawan akan dihadirkan gubug-gubug ada yang kecil dan juga besar. Selain itu ada hamparan danau yang disediakan sebagai salah satu titik selfie menarik. Disini, wisatawan bisa menikmatinya dengan ikan-ikan lucu nan imut. Wisatawan pun juga bisa memberi makan ikan-ikan ini.
Satu hal paling nikmat di sini adalah suasana pedesaannya yang tidak tertahakan. Nah, dari segi menu makanan, tenpat ini menghadirkan bumbu khas mang engking. Bumbu ini memiliki cita rasa sangat khas. Sehingga, wisatawan menikmati karakteristikanya apalagi, saat menu udang yang berbeda dari tempat makan lain. Berada di jalan Raya Goa gajah, Peliatan, Ubud, di kabupaten Gianyar, Bali
4. Bali Buda
Tempat makan enak di bali yang murah ini memang unik. Dimana, dilihat dari depan wisatawan akan melihat kemewahan. Tetapi, enaknya benar-benar bisa merasuk ke dalam hati. Rasa nikmat ini juga di dukung dengan sebuah suasana elegan nan elok. Ada beberapa daftar menu nikmat bisa dipilih. Dengan harga mulai dari 25 ribu rupiah.
Dari segi pelayanan, tidak diragukan lagi. Karena, kita tidak akan pernah melihat para pelayan bermuka mendung dan suram. Mereka akan selalu tersenyum dan melayani dengan sepenuh hati. Apalagi, nuansanya pun begitu menggoda nan aduhai. Coba rasakan menu western special dan penuh dengan vitamin.
Wisatawan bisa menikmati segala sajian disini pada pukul 7 pagi hingga pukul 10 malam. nah, selain di kawasan ubud. Sobat Pelancong juga bisa menemukan restoran ini di Batubulan, Sanur, Kerobokan, Canggu, serta Bukit. Wisatawan bisa memilih mana yang memang cocok sebagai tempat makan.
Baca juga objek Wisata Anak di Bali yang rekomended untuk dikunjungi.
5. Restoran Renon
Saat pertama kali memasuki ruangan, wisatawan akan disuguhkan dengan luasnya tempat makan. Berbeda dengan chinese food pada umumnya yang sedikit sempit. Kemudian, dari segi kebersihan tempat ini mempunyai standar cukup tinggi, tidak heran bila banyak tamu datang ke Restoran di bali yang wajib dikunjungi ini.
Selain itu, ada beberapa fasilitas juga diberikan seperti kemudahan pembayaran. Bisa mengguanakan kartu debit dan kredit dari berbagai macam bank. Kemudian, wisatawan juga bisa mengambil uang di mesin ATM yang masih di area restoran Renon. Saat nya beralih ke harga makanan.
Salah satu faktor penting dalam menetukan restoran ini layak dikunjungi adalah harga. lantaran bisa disesuaikan dengan budget yang ada. Bila dilihat dari berbagai macam menu yang disajikan. Rata-rata pengunjung disini menghabiskan uang sebesar 40 ribu. Harga yang tidak terlalu mahal untuk kelas restoran.
Jangan lupa untuk menikmati minuman menyegarkan berupa es kelapa muda. Harganya pun tidak terlalu mahal hanya 8 ribu rupiah saja. agar lebih berhemat lagi, wisatawan bisa menikmati pilihan set menu untuk berbagai macam porsi.
Menikmati berbagai macam menu disini wisatawan harus mengarahkan kendaraan ke jalan Tjokorda Agung Tresna Renon. Dari bandara ngurah Rai Bali, hanya membutuhkan waktu kurang lebih 40 menit. Tergantung dari situasi dan kondisi jalan. Bila macet maka akan lama pula sampai di tempat tujuan.
6. Made’s Warung
Selanjutnya berada di kawasan seminyak. Bila bosan dengan berbagai menu western dan ingin mencari menu nusantara dengan rasa asli nusantara. Mungkin, tempat ini bisa dijadikan sebagai salah satu solusi jitu. Tempat makan murah di bali yang terkenal ini merupakan satu diantara beberapa tempat makan halal yang ada di Bali. Jadi, bagi wisatawan beragama muslim bisa langsung pergi ke sini.
Tidak hanya ada di Seminyak saja. made’s warung juga sudah ada di Bandara Ngurah Rai, Pelabuhan Benoa, dan kawasan Kuta. Jadi, tinggal pilih saja, dimana wisatawan akan menikmati sajian kulinernya. Bila ingin di daerah seminyak tempat ini berada di Jalan Raja Seminyak, Kuta, Kabupaten Bandung.
Selain menyajikan menu halal, tempat ini terkenal lantaran, sudah lama berdiri sejak tahun 1969. Walaupun menyajikan makanan halal. Namun, tempat ini tidak meninggalkan kultur balinya. Dimana, banyak sekali ornamen-ornamen menarik khas bali bisa ditemukan dan dijadikan sebagai spot foto.
Tidak hanya menu Indonesia saja, kawasan ini juga menghadirkan berbagai macam menu Thailand, jepang, western, hingga menu bagi wisatawan yang vegetarian. Coba makanan khas yang disajikan dengan ikan asin yang renyah dan gurih, atau juga dengan sambal, dan tahu tempe yang sudah di beri bumbu khas.
Ada juga sate lilit dengan daging ayam atau juga sapi. Diproses dengan menggunakan bumbu rahasia khas bali. Disajikan tanpa menggunakan lilitan. Dari segi rasa pun juga sangat nikmat serta aduhai. Dijamin, lidah bakal bergoyang tanpa henti. jam operasional kawasan ini adalah pukul 10 pagi hingga pukul 1 dini hari dengan harga makanan antara 25 ribu hingga 150 ribu.
Simak juga spot Wisata Keluarga di Bali yang mempunyai banyak spot foto indah.
7. Batur Sari Restaurant
Daftar tempat makan di bali yang terkenal mungkin ada disini. lantaran tidak hanya menu makanannya saja yang disukai. Tetapi, pemandangan indah dan mempesona antara danau dan juga gunung. perpaduan alam nan elok luar biasa ini memang tidak boleh dilewatkan. Selain itu, memiliki suhu sangat sejuk kurang lebih 21 derajat celcius, saat siang hari.
Dilihat dari segi bangunannya, tempat ini memang cukup sederhana tetapi, tetap mencerminkan Bali. Dengan berbagai macam ornament serta rasa di dalam menu makanannya ini. Jenis makanan yang disajikan pun cukup menarik dimana, ada perpaduan antara Indonesia, China, dan juga western.
Menggunakan sistem all you can eat sehigga, wisatawan hanya perlu membayar uang sebesar 100 ribu rupiah untuk bisa menikmati segala hidangan. Selain itu, sayuran yang digunakan untuk makanan ini sangat fresh lantaran, diambil langsung dari petani lokal. Dengan pengolahan yang berstandar tinggi dan sangat higienis.
Berkunjunglah di jam-jam sepi untuk menikmati berbagai macam perpaduan epic disini. karena, bila berkunjung di jam-jam favorit maka, wisatawan akan menemukan banyaknya pengunjung dan riuhnya suasana di sini.
8. Sup Ikan Mak Beng
Tempat Makan di Bali ini ada di sanur, lebih tepatnya di jalan hang tuah No.45. lebih menariknya lagi, tempat ini hanya berjarak beberapa meter dari pantai sanur. Sehingga, setelah puas menikmati keindahan pantai ini. wisatawan bisa langsung menyantap berbagai macam menu makanan yang sudah tersedia di tempat ini.
Sup Ikan Mak Beng sudah berdiiri dan melayani pelanggan yang datang sejak tahun 1941. Kawasan ini menjadi tempat makan legendaris yang ada di bali. Siapa pun pasti mengenal akan tempat yang menyajikan menu paket seputar ikan dengan cita rasa yang pasti tidak akan pernah terlupakan.
Wisatawan akan disuguhkan dengan menu makanan seharga 45 ribu rupiah. Sudah lengkap dengan nasi putih, ikan goreng dan sup ikan. Specialnya dari kawasan ini adalah kuahnya yang segar dan dikombinasikan dengan timun dan belimbing wuluh. Jam operasional tempat ini akan buka pada pukul 8 pagi dan tutup pukul 10 malam.
9. Ayam Plengkung Resto
Bali memang negeri indah dan bebas dengan berbagai macam kultur budaya masuk di kawasan ini. Ada berbagai macam pengunjung datang dari berbagai belahan dunia datang. sehingga, menu makanan pun yang dihasilkan pun berbeda. Nah, Tempat makan halal di bali ini memang special dengan ayamnya.
Letaknya tidak jauh dari kaos jogger, bali sehingga setelah puas memilih-memilih baju. Wisatawan bisa langsung mampir ke tempat ini. Tempat ini ada dua ruangan. Ada yang memakai AC dan ada juga yang tidak memakai AC. Disini, ada menu plencing kangkung, rasanya cukup pedas tetapi sangat nikmat. Apalagi, bila dipadukan dengan ayam.
Bila wisatawan ingin mengunjungi tempat ini bisa datang dari pukul 10 pagi hingga pukul 1 dini hari. Dengan kisaran harga kurang lebih 50 ribu rupiah. harga yang tidak terlalu mahal bukan, untuk menikmati menu makanan yang sangat lezat di tempat ini.
10. Nasi Ayam Kedewatan Ibu Mangku
Menu makanan khas bali selain ayam betutu adalah nasi ayam dengan aroma nikmat dan tidak tergantikan. Oleh karena itu, di setiap sudut Bali, wisatawan pasti akan menemukan penjual nasi ayam ini. tetapi, dari sekian banyak penjual wisatawan bisa memilih tempat di Jl. Kayu Jati No.12, di daerah Seminyak.
Untuk bisa menikmati kuliner ini, wisatawan akan dikenakan harga sebesar 25 ribu rupiah hingga 35 ribu rupiah. Satu porsi wisatawan akan mendapatkan nasi putih, Sayuran, sate lilit, kacang-kacangan, sambal nan lezat serta kerupuk. Wisatawan bisa mengunjunginya dari jam 9 pagi hingga 9 malam.
11. Layali Arabiya Lebanese Restaurant and lounge
Pulau dewata memang tidak akan pernah ada habisnya dengan berbagai macam pesona di dalamnya. Nah, tempat ini memiliki restaurant dan lounge khas timur tengah, enak, lezat dan tidak mengecewakan bagi wisatawan yang ingin menikmati sajian makanan berbeda dari yang lain.
Arahkan kendaraan di jalan Raya Legian Kaja No, 445. Wisatawan akan menemukan sebuah resto dengan suasana tenang, nyaman dan damai, berupa lesehan dan dilengkapi dengan bantal duduk sehingga, berada di sini akan terasa sangat nyaman sekali. Nah, coba datang pada saat malam hari, wisatawan akan disajikan dengan berbagai macam tarian perut nan mempesona. Jadi jangan sampai kelewatan ya.
12. Seniman Coffee Studio
Pergi ke ubud? Rasanya akan kurang bila wisatawan tidak mengunjungi beberapa toko dan café yang ada disini. Lantaran, ubud memang terkenal dengan tempat-tempat seperti ini. Oleh karena itu, jangan lupa untuk mengunjungi Seniman Coffee Studio. Tempatnya orang Bali Ngopi.
Singgah di jalan sriwedari no.5, banjar, Taman Kelod, disini, wisatawan bisa melihat bagaimana para barista akan roasting kopi sendiri. Sehingga, aroma kopi yang dihasilkan sangat nikmat dan harum sekali. Wisatawan juga bisa membeli beberapa bubuknya untuk dinikmati di rumah. Nah, yang jadi menarik di tempat ini wisatawan bisa menikmati beberapa daur ulang yang digunakan sebagai furniture.
13. Falafel House
Mau makanan timur tengah lagi? coba wisatawan mampir ke falafel house berada di jalan legian No.133, kuta. Cobalah beberapa menu andalan yang nikmat dan super lezat seperti hummus yaitu pasta yang terbuat dari kacang-kacangan. Kemudian, falafel dimana wisatawan akan merasakan semacam perkedel hanya saja terbuat dari kacang.
Atau memang Tabbaouleh, inilah salad sayuran khas timur tengah. Patut dicoba bila wisatawan mengunjungi pulau dewata, Bali. Untuk pendamping makanan ini, wisatawan bisa memilih berbagai macam minuman dengan aneka jus sehat dan segar.wisatawan bisa menikmati tempat ini pada pukul 10 pagi hingga pukul 1 dini hari. Cukup panjang bukan?
Peta Tempat Makan Bali
Ulasan Sebelumnya:
Bagaimana dengan tempat makan di Bali ini. Menarik dan mempunyai cita rasa beragam bukan? Menikmatinya memang hal paling wajib. Mungkin cukup sekian tempat makan di Bali yang bisa dijadikan rekomendasi untuk wisatawan bila berada di pulau dewata. Jadi, mana yang akan dipilih oleh wisatawan